KPK Ancam Jemput Paksa Istri dan Anak Lukas Enembe jika Mangkir Lagi
Hukum | 6 Oktober 2022, 15:35 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan segera melakukan panggilan kedua bagi istri dan anak Gubernur Papua Lukas Enembe, Yulce Wenda dan Astract Bona Timoramo.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri kemudian mengingatkan jika Yulce dan Astract Bona kembali tak memenuhi panggilan pemeriksaan, maka pihaknya tak segan untuk menjemput paksa keduanya.
"Jika mangkir kembali, maka sesuai ketentuan hukum bisa dilakukan jemput paksa," kata Ali dalam keterangannya, Kamis (6/10/2022).
Menurut Ali, tidak ada alasan hukum mereka tidak hadir pada panggilan KPK. Meskipun mereka keluarga Lukas, mereka berstatus saksi yang wajib datang ketika dipanggil.
Seperti diketahui, pemanggilan terhadap Yulce Wenda dan Astract Bona ini untuk diperiksa sebagai saksi.
Keduanya dipanggil dalam penyidikan kasus dugaan korupsi terkait proyek infrastruktur di Provinsi Papua yang menjerat Lukas Enembe sebagai tersangka.
Ali pun kemudian meminta kepada semua pihak, termasuk para saksi dalam perkara dapat bersikap kooperatif memenuhi panggilan KPK.
Tak hanya itu, Ali juga mengingatkan kepada seluruh pihak termasuk pengacara Lukas agar tidak memengaruhi saksi-saksi yang akan diperiksa.
Baca Juga: Mangkir! Istri dan Anak Lukas Enembe Tak Penuhi Panggilan, KPK Ingatkan Sanksi Hukum
"KPK juga mengingatkan kepada siapa pun dilarang undang-undang untuk memengaruhi setiap saksi agar tidak hadir memenuhi panggilan penegak hukum, karena hal tersebut tentu ada sanksi hukumnya," ujar dia.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV