> >

Air Mata Ibunda Brigadir Yosua Tak Terbendung Saat Mengingat Pesan Terakhir sang Anak

Peristiwa | 29 September 2022, 22:20 WIB
Rosti Simanjuntak, ibunda Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di program Rosi KOMPAS TV, Kamis (29/9/2022). (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rasa pilu, sedih dan hancur hati masih dirasakan Rosti Simanjuntak, ibunda Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Meski berkas perkara para tersangka pembunuhan berencana Brigadir J sudah dinyatakan lengkap, namun Rosti tetap merasa kasus pembunuhan anaknya masih berbelit-belit dan belum berujung pada penyelesaian. 

Rasa pilu, sedih dan hancur hati ini juga yang membuat Rosti belum mampu menjalankan pekerjaannya sebagai guru sekolah dasar.

Baca Juga: Wakili Keluarga, Ayah Brigadir Yosua Berharap Ferdy Sambo Segera Disidang

"Ini membuat kami terpukul, sangat terguncang akan keadilan di negara ini," ujarnya di Program Rosi KOMPAS TV, Kamis (29/9/2022).

Rosti menyatakan seorang ibu pastinya tidak pernah menerima bila nyawa anak yang dibesarkan dengan kasih sayang dirampas dengan pembunuhan secara sadis dan keji. 

Tak banyak yang diinginkan keluarga dari kasus pembunuhan Brigadir J ini. Keluarga hanya berharap kasus ini bisa terungkap secara terang benerang dan keadilan bisa diwujudkan. 

"Bantulah kami keluarga yang kecil ini untuk mengungkap kasus ini terungkap seterang-terangnya dan sebenar-benarnya agar keadilan di negeri ini diwujudkan dan kami juga keluarga dan rakyat nyaman tinggal di negeri ini," ujar Rosti. 

Baca Juga: Ibu dan Pacar Brigadir J Harap Kebenaran Terungkap, Ferdy Sambo Cs Dihukum Seadil-adilnya

Rosti bercerita semasa hidup Yosua selalu mengingatkan keluarga untuk taat kepada Tuhan. Almarhum juga tidak segan untuk mengingatkan dirinya untuk membaca Alkitab.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU