> >

Relawan Optimis Ganjar Pranowo Bakal Diusung PDIP Jadi Capres: Bu Mega akan Rasional Ambil Keputusan

Rumah pemilu | 28 September 2022, 21:43 WIB
Relawan Ganjar Pranowo optimis Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri bakal mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres) di pemilu 2024. (Sumber: Pemprov Jateng)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Relawan Ganjar Pranowo optimistis Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri bakal mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres) di pemilu 2024.

Ketua Relawan Ganjar Pranowo Mania, Immanuel Ebenezer meyakini dalam memutuskan sosok yang akan diusung sebagai Capres Megawati akan rasional dibanding emosional.

Di mana, Megawati dinilai akan mengutamakan tokoh dengan elektabilitas tinggi, seperti Ganjar Pranowo yang terbukti unggul dalam sejumlah survei, dibanding Puan, putri bungsunya yang hingga kini elektabilitasnya belum mengalami peningkatan serius.

"Saya yakin sekali bu Mega akan rasional dalam mengambil keputusan. Tidak mungkin mengambil pilihan-pilihan yang emosional atau memilih anaknya (Puan Maharani)," kata Immanuel dalam program Sapa Indonesia Malam, Kompas TV, Rabu (28/9/2022). 

"Saya yakin bahwa 2024 nanti pilihan terbaik yang akan diambil PDIP memilih mas Ganjar, itu pilihan yang rasional."

Immanuel juga mengatakan PDIP secara rasional harus mempertimbangkan kandidat dengan dampak elektoral yang tinggi. Sebab, tujuan partai dalam kontestasi politik adalah untuk meraih kemenangan.

"Harus dipahami, tujuan partai adalah mendapatkan kemenangan. Jadi tidak mungkin memilih pilihan yang kalah, itu hal yang tidak rasional," katanya. 

Hal tersebut yang kemudian membuat Immanuel semakin yakin Ganjar akan terpilih sebagai capres PDIP, lantaran Gubernur Jawa Tengah ini dinilai dapat meningkatkan elektoral PDIP.

Baca Juga: Giliran Sahabat Ganjar di Palembang Gelar Doa Bersama Jelang Pilpres 2024

"Ganjar selain elektabilitas, juga memiliki dampak elektoral, apalagi nanti di 2024 selain pemilihan presiden, legislatif dan kepala daerah, nah di 3 ini partai harus mencari kandidat yang memiliki elektoral, jawabannya cuma satu Mas Ganjar," jelasnya. 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU