> >

Bahas Kedekatan dengan Puan, Prabowo: Bukan Hal Baru, Sudah Turun-temurun dari 3 Generasi

Rumah pemilu | 4 September 2022, 17:25 WIB
Momen pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Puan Maharani di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022). (Sumber: Tim Media Prabowo Subianto)

BOGOR, KOMPAS.TV - Komunikasi politik antara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua DPP PDI Perjuangan atau PDIP Puan Maharani berlangsung di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).

Pertemuan selama 3 jam tersebut menghasilkan kesepakatan tiap partai untuk terus melakukan komunikasi terutama menjelang musim Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

“Jadi saya kira konklusi yang paling jelas adalah kita bertekad untuk melanjutkan komunikasi politik dengan terus-menerus, dengan terbuka, dengan apa adanya,” kata Prabowo dikutip dari rilis yang diterima KOMPAS.TV, Minggu.

Prabowo tak menampik kesepakatan politik antarpartai ini hasil hubungan baiknya dengan keluarga Puan Maharani sejak lama. Menteri Pertahanan itu mengatakan kedekatannya sudah berlangsung selama 3 dekade.

Baca Juga: Cerita Puan Usai Tunggangi Kuda Kesayangan Prabowo: Perlu Sinergi Agar Berjalan Sesuai Arahan

"Lebih dari itu sebetulnya saya merasa sangat dekat dengan Ibu Puan dan Ibu Megawati Soekarnoputri, juga Pak Taufiq Kiemas," kata Prabowo.

“Orangtua saya juga dekat sama orangtua Ibu Mega dan seterusnya, kakek saya juga dekat dengan Bung Karno,” lanjutnya.

Sehingga, jelas eks Calon Presiden 2019 tersebut mengatakan pertemuan yang dilangsungkan pihak Puan hari ini bukanlah hal baru.

“Bahwa kita juga sekarang harus memikul tanggung jawab politik di partai masing-masing membuat hubungan kita lebih mudah, lebih cair," lanjut mantan Danjen Kopassus itu.

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menjelaskan kedatangan Puan hari ini merupakan bagian dari safari politik yang dilakukan PDIP.

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU