Hari Ini Terminal Kijing Diresmikan, Jokowi Minta Pelebaran Jalan dari Pelabuhan ke Pontianak
Peristiwa | 9 Agustus 2022, 10:55 WIBMEMPAWAH, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Terminal Kijing, Pelabuhan Pontianak, Mempawah, Kalimantan Barat, Selasa (9/8/2022).
Peresmian ini didampingi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basoeki Hadimoeljono, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa terminal ini dibangun untuk memperkuat daya saing dari produk unggulan yang dihasilkan oleh Provinsi Kalimantan Barat.
Baca Juga: Jokowi Bertolak ke Kalimantan Barat, Resmikan Terminal Kijing hingga Tower RSUD Soedarso
“Hari ini Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak yang sudah dimulai pembangunannya tahun 2016, hari ini telah selesai. Pelabuhan ini akan memperkuat competitiveness,” kata Jokowi, Selasa.
“Daya saing dari produk-produk unggulan yang dihasilkan oleh Provinsi Kalimantan Barat karena di sini memiliki kekuatan besar crude palm oil, alumina, dan produk-produk lainnya,” ujarnya.
Jokowi mengatakan bahwa pelabuhan ini memiliki kapasitas 500 ribu TEus dan 8 juta non petikemas. Dengan demikian, Jokowi menyebut bahwa Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak merupakan pelabuhan yang terbesar di Kalimantan.
“Ini adalah pelabuhan terbesar di Pulau Kalimantan.”
Pembangunan ini disebut menghabiskan anggaran sebesar Rp2,9 triliun. Oleh karenanya, Jokowi berharap agar investasi ini bisa memperkuat daya saing dan memperbaiki konektivitas antar pelabuhan, antar pulau, dan antar negara.
Baca Juga: Tak Ingin Pemilu Terganggu, Jokowi Minta Proyek-Proyek Segera Diselesaikan
Lebih lanjut, Jokowi juga ingin jalan dari pelabuhan menuju kawasan Pontianak untuk diperlebar.
“Saya juga ingin, dari pelabuhan ini ke Pontianak jalannya diperlebar sehingga perjalanan semuanya bisa lancar dan tujuan kita memperkuat daya saing bisa kita lakukan,” ujarnya.
Usai memberikan sambutan, Jokowi lantas mendorong tuas kapal dan penandatanganan prasasti sebagai simbol peresmian.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Sekretariat Presiden