Cek 15 Lokasi Vaksin Booster di Stasiun KAI di Berbagai Wilayah, Boleh Diakses Umum
Sosial | 17 Juli 2022, 13:15 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyediakan lokasi vaksin booster atau vaksinasi Covid-19 untuk penumpang dan masyarakat umum.
Ini merupakan salah satu langkah KAI untuk membantu masyarakat dalam melengkapi syarat perjalanan kereta api Indonesia.
Diketahui mulai hari ini, Minggu (17/7/2022) pelanggan di atas 17 tahun yang sudah vaksin booster tidak perlu lagi melakukan screening Covid-19.
"KAI memberikan peningkatan pelayanan kepada pelanggan dengan menghadirkan layanan vaksinasi Covid-19 gratis di berbagai stasiun-stasiun," ujar VP Public Relations KAI, Joni Martinus dalam keterangan tertulisnya.
Berikut 15 lokasi vaksinasi booster Covid-19 di stasiun kereta api.
Baca Juga: Mulai 17 Juli 2022, Masuk Mall Harus Sudah Divaksin Booster: Kalau Belum, Tak Boleh Masuk!
Lokasi Vaksin Booster di Stasiun
Berikut lokasi vaksinasi Covid-19 gratis di berbagai stasiun dan fasilitas kesehatan KAI atau Klinik Mediska yang berlokasi di lingkungan stasiun.
- Stasiun Manggarai
- Klinik Mediska Cirebon
- Stasiun Purwokerto
- Klinik Mediska Kroya
- Klinik Mediska Kutoarjo
- Klinik Mediska Yogyakarta
- Klinik Mediska Solo Balapan
- Klinik Mediska Madiun
- Klinik Mediska Surabaya Gubeng
- Klinik Mediska Jember
- Klinik Mediska Padang
- Klinik Mediska Palembang
- Stasiun Kertapati
- Klinik Mediska Tanjungkarang
- Stasiun Baturaja.
Baca Juga: Tak Hanya Naik Kereta Api, Vaksinasi Booster Kini Juga Jadi Syarat Wajib Naik Pesawat!
Dalam waktu dekat KAI juga akan menambah lokasi vaksin booster dan layanan vaksinasi Covid-19 gratis.
"KAI akan terus menambah jumlah stasiun dan klinik yang melayani vaksin Covid-19 gratis secara bertahap di berbagai lokasi lainnya," ucap Joni.
Penulis : Dian Nita Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV