Cerita Jemaah Haji Harus Bongkar Koper Sebelum Pulang karena Keberatan: Saya Tidak Bawa Air Zamzam
Agama | 15 Juli 2022, 05:46 WIBMAKKAH, KOMPAS.TV – Martini, jemaah haji dari Embarkasi Padang 2 (PDG 2) tampak sedang sibuk mengurus lagi koper bawaannya. Ia harus mengeluarkan lagi sebagian isi koper miliknya.
Ia terpaksa mengeluarkan sebagian barang dari kopernya karena ternyata, koper yang ia bawa ke bagasi, melebihi aturan.
Ia kelebihan dua kilogram saja dan harus bongkar lagi kopernya.
Hal ini untuk memastikan barang bawaan yang ia bawa tidak melebihi berat maksimal bagasi 32 kilogram.
"Isinya oleh-oleh baju untuk anak, terpaksa dikeluarkan," kata Martini di Makkah, Kamis malam atau Jumat dinihari waktu Indonesia (15/7/2022).
Setelah dikeluarkan dan ditimbang kembali, berat koper Martini sudah sesuai ketentuan bagasi pesawat, yaitu 32 kilogram.
"Saya tidak bawa zamzam karena sudah dikasih tahu tidak boleh dibawa dalam koper," katanya.
Baca Juga: Waduh! Puluhan Koper Jemaah Haji Indonesia Dibongkar Paksa karena Bawa Air Zamzam
Hal serupa juga dialami oleh Yonnova Asril dari embarkasi yang sama.
Ia terlihat sibuk membongkar kopernya.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV/Antara