> >

10 Hektar Savana Gili Lawa Terbakar

Berita kompas tv | 3 Agustus 2018, 19:25 WIB

Padang rumput di Pulau Komodo, kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Kamis (2/8) malam kemarin terbakar. Diduga 10 hektar padang rumput ranggas dilalap api.

Inilah detik-detik terbakarnya padang rumput di Hutan Gili Lawa Darat, Kawasan Taman Nasional Komodo, kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur yang terjadi Kamis (2/8) kemarin. Api tampak berkobar menyabar 1 bukit di Pulau Komodo.

Kondisi padang rumput yang kering menyebabkan api dengan mudah menyebar. Sejauh ini belum ada laporan adanya korban jiwa. Mengingat peristiwa terjadi saat jam kunjungan wisatawan telah usai.

Penyebab kebakaran di Pulau Komodo masih diselidiki. Namun Balai Taman Nasional Komodo menduga api muncul akibat kelalaian dari kegiatan foto prewedding di lokasi setempat yang menggunakan efek api. Kebakaran terjadi sekitar pukul 8 malam waktu setempat. Api dapat dipadamkan sekitar pukul 3 dini hari.

Penulis : Imanuel-Gilang-Krisjanuar

Sumber : Kompas TV


TERBARU