> >

Ini 3 Faktor yang Buat Ganjar Diusulkan Jadi Capres Partai Nasdem

Rumah pemilu | 18 Juni 2022, 21:00 WIB
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh resmi mengumumkan tiga kandidat capres yang akan diusung Nasdem di Pilpres 2024, Jumat (17/6/2022). Di antaranya, Anies Baswedan, Andika Perkasa, dan Ganjar Pranowo. (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diusulkan oleh Partai Nasdem sebagai kandidat capres yang akan diusung Nasdem.

Peneliti Saiful Mujani menilai ada tiga faktor yang membuat nama Ganjar Pranowo diusulkan sebagai capres oleh Partai Nasdem, meski Ganjar merupakan kader PDI Perjuangan (PDIP).

Pertama, Partai Nasdem kemungkinan turun dan menyerap aspirasi tokoh yang diinginkan masyarakat untuk memimpin Indonesia ke depan.

Baca Juga: NasDem Usung Ganjar, Anies, dan Jenderal Andika Jadi Bakal Calon Presiden

Kedua, Partai Nasdem ini melihat hasil survei opini publik yang sudah dirilis oleh banyak lembaga survei terkait kedua nama tersebut.

Ketiga, tokoh utama di Partai Nasdem tidak memberikan sinyal untuk mencalonkan diri sebagai capres di 2024 mendatang.

"Oleh karena itu menjadi terbuka terhadap nama-nama yang berkembang di masyarakat. Nasdem mungkin bisa mengeklaim, silakan gunakan Nasdem sebagai kendaraan untuk menyampaikan kepentingan masyarakat," ujar Saiful saat diskusi yang ditayangkan di YouTube SMRC TV, Sabtu (18/6/2022).

Pendiri Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menambahkan usulan Partai Nasdem yang mengajukan Ganjar cukup memiliki korelasi dengan hasil survei SMRC yang dilakukan pada Mei 2022.

Baca Juga: Ini Alasan NasDem Pilih Ganjar, Anies, dan Andika Perkasa sebagai Kandidat Capres

Kala itu SMRC sempat menanyakan kepada responden pemilih Nasdem di Pemilu 2019 siapa tokoh yang akan dipilih jika pemilu diselenggarakan saat survei.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU