> >

Tinjau Sarinah Jakarta, Megawati Bersyukur Relief yang Disembunyikan Ditemukan dan Dipasang Kembali

Peristiwa | 13 Juni 2022, 20:03 WIB
Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri (Sumber: Tangkapan Layar Youtube Setpres)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri bersyukur relief dengan tampilan para penjaja dan pelapak yang berjuang mencari nafkah kembali ditampilkan di Sarinah, Jakarta Pusat.

Megawati Soekarnoputri juga memuji tampilan baru Sarinah setelah direnovasi sangat bagus dan indah.

Pernyataan itu disampaikan Megawati Soekarnoputri didampingi Menteri BUMN Erick Thohir saat meninjau Sarinah, Senin (13/6/2022).

“Pak Erick ingin menunjukkan kepada saya sejak 1,5 tahun lalu kalau sarinah itu telah selesai renovasi. Sehingga saya bilang akan melihat sebelum diresmikan Jokowi. Jadi tadi ditunjukkan beberapa floor, menurut saya sangat bagus, sangat indah karena memiliki makna-makna tersendiri,” ujarnya.

Baca Juga: Kunjungi Mal Sarinah, Megawati Ceritakan Sejarah Singkat Marhaen dan Tertawa Bersama Erick Thohir

“Terutama dipasangnya kembali relief yang ternyata setelah Bung Karno turun tidak jadi presiden, sepertinya relief itu "disembunyikan" alhamdulilah ditemukan kembali,” imbuhya.

Menurut Mega, relief karya seniman Yogyakarta pada konstruksi tahun 1962-1966 merupakan karya seni yang sangat luar biasa.

“Ini menurut saya dari sisi seni luar biasa karena anak muda sekarang belum mengetahui bagaimana cara memahat panjang relief seperti itu karena itu 3 dimensi. Indonesia ini punya seniman yang maestro,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Menteri BUMN Erick Thohir. Ia menilai Sarinah adalah bangunan bersejarah yang hampir terlupakan.

Sebagai aset BUMN, Erick Thohir pun menyampaikan izin untuk bisa memperbaiki Sarinah agar generasi mudah tidak terputus dengan sejarah.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU