> >

Pernyataan Lengkap KBRI di Swiss Soal Penemuan Eril Anak Ridwan Kamil

Breaking news | 9 Juni 2022, 21:56 WIB
Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman Dharmansyah Hadad (kanan) didampingi adik kandung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman (kiri), saat mengumumkan penemuan jenazah Eril dalam konferensi pers virtual di KBRI Bern, Swiss, Kamis (9/6/2022). (Sumber: Kompas TV)

BERN, KOMPAS.TV - Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah ditemukan pada hari ke-14 pencarian, Rabu (8/6/2022) pada pukul 06.50 waktu setempat.

Hal tersebut diungkapkan oleh Duta Besar RI (Dubes RI) untuk Swiss Muliaman Hadad dalam konferensi pers yang diadakan secara daring pada Kamis (9/6/2022) waktu Indonesia.

Baca Juga: Jenazah Eril akan Tiba di Indonesia pada Sabtu atau Minggu Ini

Sebelumnya, Eril dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022) lalu.

Sejak saat itulah, pencarian terhadap Eril dilakukan oleh pihak kepolisian Swiss secara intensif dengan berbagai metode.

Berikut adalah pernyataan lengkap KBRI Swiss saat memberikan keterangan mengenai penemuan jasad Eril:

Baca Juga: Akhir Penemuan Jenazah Eril, Ibunda Eril: Allahuakbar! DNA Sudah Dinyatakan Sama dengan Saya

"Yang saya hormati rekan-rekan media yang hadir pada kesempatan kali ini.
Bapak Elpi Nazmuzzaman paman dari ananda Eril yang selalu bersama saya selama beberapa hari ini.

Rekan-rekan dari Pemerintah Daerah Jawa Barat.

Hadirin sekalian mohon maaf tidak dapat disebut satu persatu dan tentu saja rekan kami di Kementerian Luar Negeri di jakarta yang kami hormati.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU