> >

Sandiaga Dukung Formula E Dikembangkan Jadi Sport Tourism

Wisata | 5 Juni 2022, 10:36 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia Sandiaga Uno tiba di Sirkuit Formula E Jakarta, Ancol, Sabtu (4/6/2022). (Sumber: Kompas.tv/Hasya Nindita)

"Sponsor dari asing menarik sekali. Jadi kita ada peluang bahwa semuanya tidak dibebani kepada pemerintah dan negara tapi didistribusikan ke seluruh stakeholder pemangku kepentingan. Jadi model seperti ini yang harus dikembangkan untuk Sport Tourism kedepan," ungkapnya.

Hadir dalam ajang Formula E kemarin, Sabtu (4/6/2022), Sandiaga bersyukur dan mengapresiasi atas lancarnya kegiatan yang dilakukan dengan kolaborasi itu.

Baginya, Formula E jadi sebuah inovasi baru di sektor otomotif dan menarik karena menggunakan energi ramah lingkungan dengan mengedepankan listrik.

"Betul-betul bersyukur penyelenggaraannya lancar dan sangat mengapresiasi kolaborasi luar biasa dari semua pihak," tutur Sandi.

Bahkan ia bersyukur karena Formula E banyak melibatkan UMKM. Terkait itu, dia akan menghitung secara pasti dampak Formula E terhadap ekonomi dan lapangan kerja.

"Saya lihat huga banyak UMKM yang terbantu dari kolaborasi Pemerintah Daerah dan pusat, kita akan menghitung berapa dampak ekonomi dan berapa jumlah lapangan kerja yang terbuka," imbuhnya.

Baca Juga: Pengamat Usulkan Formula E Tak Sekadar Event Olahraga tapi Dikembangkan Jadi Sport Tourism

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU