Anak Perusahaan Pertamina Batal Jadi Sponsor, Formula E Berjalan Tanpa Sokongan BUMN
Peristiwa | 2 Juni 2022, 09:24 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Anak perusahaan Pertamina yakni PT Kilang Pertamina Internasional batal menjadi sponsor dari ajang balap mobil listrik Formula E.
Awalnya, salah satu lini produk perusahaan plat merah itu, yakni Pertamina Renewable Diesel, masuk ke dalam daftar sponsor ajang balap yang akan berlangsung di Ancol pada 4 Juni itu.
Tetapi, berdasarkan keterangan VP Organizing Committee (OC) Formula E Iman Sjafei, kerjasama itu telah dibatalkan.
Baca Juga: Co-Founder Formula E Ungkap Beda Sirkuit Jakarta yang Sedang Diriasi 'Kosmetik' dengan Negara Lain
Sebab, dalam skema kerjasama itu, PT Kilang Pertamina hanya mau memberikan diskon untuk produknya.
“Bentuk sponsorship itu bukan sponsor, tapi mereka ngasih diskon dari pembelian bahan bakar,” ujar Imam saat dikonfirmasi, Rabu (1/5/2022).
Iman menjelaskan bahwa panitia Formula E memang membeli bahan bakar Pertamina Renewable Diesel untuk menyalakan generator yang digunakan untuk pengisian ulang baterai mobil balap listrik.
Pihak Pertamina awalnya hendak memberikan diskon sebanyak Rp 1 miliar dari total pembelian bahan bakar yang mencapai Rp 3 miliar.
Namun, Panitia Formula E akhirnya memutuskan untuk tidak mengambil diskon tersebut demi prinsip Good Corporate Government (GCG).
Sebab, diskon yang diberikan itu dikhawatirkan akan menjadi temuan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Penulis : Hasya Nindita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV