Hore! Libur Diperpanjang, Jadwal Masuk Sekolah Diundur sampai 12 Mei, Simak Aturannya
Peristiwa | 6 Mei 2022, 13:59 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) memperpanjang libur sekolah sampai Rabu (11/5/2022).
Aturan ini berlaku untuk sekolah-sekolah di wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten.
Artinya, jadwal masuk sekolah terbaru untuk ketiga wilayah tersebut adalah Kamis (12/5/2022).
Awalnya, libur sekolah berakhir pada 8 Mei, penambahan tiga hari libur sekolah selama masa Lebaran 2022 itu merupakan langkah pemerintah untuk mengantisipasi kemacetan.
Hal ini menindaklanjuti puncak arus balik mudik Lebaran yang diprediksi terjadi pada 7, 8, 9 Mei 2022.
Baca Juga: Polri Amankan Arus Balik Dengan Rekayasa Lalu Lintas
Keputusan tersebut merupakan hasil koordinasi antara Kemendikbud Ristek dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"Keputusan ini akan disosialisasikan oleh pemerintah daerah untuk diterapkan sebagaimana mestinya," ujar Plt Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat, Kemendikbud Ristek Anang Ristanto seperti dilansir Kompas.com, Jumat (6/5/2022).
Libur Sekolah Diperpanjang di Bogor
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Jawa Barat Juanda Dimansyah mengumumkan telah memperpanjang masa libur sekolah hingga 12 Mei.
Juanda mengatakan, kebijakan itu berlaku di semua jenjang sekolah dari TK, SD, SMP hingga SMA.
Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com, Antara