> >

Luhut Ungkap Pertemuan Elon Musk dan Presiden Joko Widodo di Amerika Serikat Mei

Peristiwa | 27 April 2022, 15:25 WIB
Pertemuan antara Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dan Elon Musk di pabrik mobil listrik Tesla, Giga Factory Tesla, Austin, Texas. (Sumber: Instagram)

AUSTIN, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo dan CEO Tesla Elon Musk direncanakan bertemu saat Kepala Negara RI mengunjungi Amerika Serikat Mei tahun ini. 

Agenda pertemuan antara Presiden Joko Widodo dan miliader yang santer dikabarkan menjadi pemilik baru Twitter itu diungkapkan dalam Instagram Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. 

Dalam keterangan di Instagram itu Luhut mengatakan Elon Musk akan mengubah jadwal kegiatannya untuk bertemu Kepala Negara Indonesia.

“Nanti pada tanggal 14 Mei saat kunjungan kenegaraan Presiden Joko Widodo ke Amerika Serikat, Elon berjanji akan mengubah schedule-nya demi menemui langsung Presiden Jokowi yang juga dijadwalkan akan mengunjungi SpaceX,” keterangan dalam Instagram Luhut, Rabu (27/4/2022).

Baca Juga: Gaya Elon Musk Ketemu Luhut CS Bikin Netizen Salah Fokus!

Diberitakan sebelumnya rombongan Luhut mengunjungi Elon Musk di pabrik mobil listrik Tesla, Giga Factory Texas, Austin, Texas Amerika Serikat.

Luhut diketahui didampingi oleh Wakil Presiden PT Toba Bara Sejahtera Energi Utama Pandu Sjahrir, Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Anindya Bakrie, dan Dubes Indonesia untuk AS Rosan Roeslani.

Pada kesempatan itu Anindya mengatakan tujuan dari rombonan Kemenko Marves adalah meyakinkan Tesla terkait kerja sama nikel, komponen utama baterai mobil listrik.

"Tujuan kami adalah untuk meyakinkan Tesla agar dapat menjajaki kerja sama dengan Indonesia perihal penyediaan dan pemprosesan Nikel sebagai bahan baku membuat Battery Cell yang berlandaskan ESG (Environment, Social dan Governance) yang baik dan berkelanjutan," tutur Anindya diberitakan Kompas TV, Selasa (26/4/2022). 

Baca Juga: Luhut Pandjaitan Bertemu Elon Musk! Ini yang Dibahas!

Penulis : Danang Suryo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU