> >

Kebakaran Pasar Gembrong: Api Membakar Sejumlah Kios dan Rumah

Peristiwa | 24 April 2022, 23:18 WIB
Ilustrasi kebakaran. (Sumber: Muhamad Syahri Romdhon/KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kobaran api membakar sejumlah kios dan rumah warga yang berada di kawasan Pasar Gembrong, Jakarta Timur, Minggu (24/4/2022) malam.

Seperti diketahui Pasar Gembrong yang berada di Jalan Jendral Basuki Rahmat, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, merupakan kumpulan kios yang menyediakan berbagai macam mainan untuk anak-anak.

Hingga saat ini belum diketahui pasti penyebab dari kebakaran yang melanda Pasar Gembrong.

Menurut laporan jurnalis KompasTV Ardi Praseno yang berada di lokasi kejadian, sejumlah tim Damkar telah diterjunkan. Saat ini sejumlah warga juga ikut berjibaku dengan peralatan seadanya untuk memadamkan api.

Sementara beberapa warga lain terlihat berusaha untuk mengevakuasi barang-barang berharga dari api. 

Baca Juga: Kronologi Kebakaran di Kawasan Padat Penduduk di Gambir Jakarta Pusat

Pantauan di lapangan, si jago merah masih berkobar dan merambat ke rumah warga yang berada di lokasi. Keadaan ini sudah berlangsung selama satu jam.

Menurut pantauan, saat ini api telah merambat ke bagian pertokoan.

"Api masih menyala dan membesar sehingga merambat ke bangunan-bangunan yang berada di kanan-kiri dan di bagian belakang. Kawasan yang terbakar memang rumah dan toko," tutur Ardi dalam laporannya di Program Breaking News KompasTV.

Baca Juga: Kebakaran Hebat! Pemadaman Memakan Waktu 7 Jam, 200 Lebih Warga di Gambir Kehilangan Rumah

Penulis : Kiki Luqman Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU