> >

Jelang Demo BEM SI Hari Ini, Berikut Pantauan Lalu Lintas Jalan Gatot Subroto dan S. Parman

Peristiwa | 11 April 2022, 12:16 WIB
Lalu lintas Jalan Gatot Subroto, Tepatnya di Kuningan Barat menuju Semanggi, DPR, Slipi dan Tanah Abang normal lancar. (Sumber: Kompas TV/Baitur Rohman)

JAKARTA, KOMPAS. TV - Hari ini, Senin 11/4/2022) Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) akan menggelar aksi unjuk rasa.

Berdasarkan informasi dari akun Resmi BEM SI, aksi ini akan berlangsung mulai pukul 10.00 WIB. Massa akan berkumpul di gedung DPR RI.

Pantauan Kompas TV, sampai pukul 12.00 WIB, gedung DPR tampak sepi dan normal. Belum terlihat ada masaa berkumpul maupun pengamanan khusus dari aparat kepolisian yang berjaga.

Sementara itu, sejumlah jalur lalu lintas menuju gedung DPR juga normal dan lancar.

Adapun jalan tersebut yakni, sepanjang jalan Gatot Subroto dari Pancoran ke Slipi Petamburan.

Kemudian, sepanjang Jalan Letjen S. Parman dari Grogol ke Slipi Petamburan. Begitu pula ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Baca juga: Tak Jadi Geruduk Istana, BEM SI Pindah Lokasi Demo 11 April ke Gedung DPR, Ini Alasannya

Sebelumnya, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo mengatakan akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dan menutup sejumlah jalan.

"Jalan Medan Merdeka Barat akan ditutup pukul 08.30 WIB karena akan dipasang pagar kawat dan juga water barrier di kedua arah," kata Sambodo, Senin (11/4/2022).

Sambodo menjelaskan arus lalu lintas akan dialihkan ke Jalan Medan Merdeka Selatan, Budi Kemuliaan dan juga Harmoni. Sementara arah ke Istana Negara akan ditutup.

Penulis : Baitur Rohman Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU