Delegasi G20 Bakal Kunjungi Destinasi Wisata di Solo, Mana Saja?
Peristiwa | 29 Maret 2022, 16:37 WIBSOLO, KOMPAS.TV — Sebanyak 41 delegasi dari negara-negara anggota Group of Twenty (G20) dijadwalkan akan mengunjungi sejumlah destinasi wisata di Solo, Jawa Tengah.
Destinasi wisata yang akan dikunjungi delegasi G20, yaitu Museum De Tjolomadoe, Loji Gandrung, Batik Danar Hadi, dan Puro Mangkunegaran.
Dibalut dalam agenda Solo City Tour, menurut Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian Kota Solo Wahyu Kristina, kunjungan wisata ini akan dilaksanakan pada Kamis, 31 Maret 2022.
"Kan ada city tour sebentar di tanggal 31 Maret, nah itu (para delegasi G20) mampir ke Loji Gandrung. Ke Batik Danar Hadi juga, hanya dua pemberhentian," kata Kristina seperti dikutip Tribunsolo.com, Selasa (29/3/2022).
Ia juga mengonfirmasi, kunjungan delegasi G20 ke Museum De Tjolomadoe hanya sekadar welcome reception dan batal melakukan workshop di bekas pabrik gula tersebut.
"Nggak jadi (workshop di De Tjolomadoe), hanya welcome reception saja," ucapnya.
Baca Juga: Solo Jadi Tuan Rumah G20, Gibran Pastikan Pemkot Tidak Keluarkan Biaya untuk Sambut Tamu
Tak hanya ke De Tjolomadoe, para delegasi akan melakukan city tour ke Loji Gandrung dan Batik Danar Hadi.
Bahkan, menurut Direktur Jenderal Ketahanan, Perwilayahan dan Akses Industri Internasional (KPAII) Kementerian Perindustrian Eko S.A. Cahyanto, para delegasi juga diajak untuk menikmati keindahan Kota Solo dengan menggunakan kereta uap Jaladara.
Selanjutnya, para tamu akan diundang dalam Gala Dinner di Pura Mangkunegaran dengan disambut oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka hingga K.G.P.A.A. Mangkunagoro X.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV