Ketua Fraksi: Legislator PKS Jangan Malas Turun ke Masyarakat!
Politik | 29 Maret 2022, 13:45 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mengimbau kepada seluruh legislator PKS untuk tak malas turun ke masyarakat.
Ia mengatakan legislator asal PKS wajib memiliki semangat komunikasi yang selaras dan semangat kolaborasi dengan masyarakat.
"Komunikasi dengan masyarakat itu penting, selaraskan bahasa kita dengan bahasa masyarakat, gunakan bahasa sederhana, jalin komunikasi yang erat dengan publik," kata Jazuli dalam keterangan tertulis, Selasa (29/3/2022).
Baca Juga: Politisi PKS Respons Amarah Jokowi soal Impor: Mudah-mudahan Tidak No Action, Jengkel Only
Anggota Komisi I DPR RI itu menjelaskan, visi PKS adalah menjadi partai Islam rahmatan lil'alamin dan pelopor dalam mewujudkan cita-cita nasional. Sebab, pejabat publik itu harus tampil sebagai cerminan.
"Ketua Majelis Syuro PKS memesankan saat bertemu tokoh tidak pernah meminta dukungan untuk PKS, tapi mengatakan jika PKS adalah milik anda semua, silakan besarkan PKS karena itu milik anda. Jadi PKS ini milik semua masyarakat," katanya.
Selain itu, ia mengingatkan semangat kolaborasi dengan semua elemen masyarakat. Sebab, bangsa yang besar dengan permasalahan yang kompleks dan tidak akan bisa diselesaikan sekelompok masyarakat.
"Kita kolaborasi dengan semua pihak tanpa kecuali. Kita rasakan harapan rakyat ke PKS semakin hari semakin besar. Maka jangan kecewakan harapan rakyat. Bekerja keraslah memenuhi harapan rakyat," kata dia.
Baca Juga: Bangun IKN dengan Cara Urun Dana Masyarakat, PKS: Pemerintah kembali Ingkar Janji
Sementara itu, Ketua DPP PKS Abdul Fikri Faqih menegaskan jika legislator PKS wajib terus meningkatkan kompetensi dan perkuat aspirasi.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV