> >

Respons Isu Reshuffle, PDIP Dorong Legacy Jokowi

Politik | 28 Maret 2022, 04:05 WIB
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto angkat bicara terkait isu reshuffle atau perombakan kabinet yang belum lama ini disinggung Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Sumber: Kompastv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto angkat bicara terkait isu reshuffle atau perombakan kabinet yang kembali mencuat beberapa waktu terakhir ini.

Hasto menyebut, apabila reshuffle kabinet benar terjadi, hal itu semata demi pergerakan menteri yang lebih baik.

PDIP, lanjut dia, akan mendorong legacy penuh yang bermanfaat bagi kepentingan rakyat.

"PDIP perjuangan tentu saja mendorong legacy yang sebesar-besarnya bagi kepentingan rakyat sekaligus meletakkan kepemimpinan bapak Jokowi dalam kesinambungan dengan pemerintahan hasil pemilu tahun 2022," kata Hasto seperti yang dilaporkan Reporter Kompas TV, Gratia Adur, Mingu (27/3/2022). 

Dia menuturkan orang nomor satu di Indonesia ini memiliki skala prioritas dalam mendorong pergerakan ekonomi rakyat.

Sebab itu, Hasto mengingatkan seluruh jajaran Kabinet Indonesia Maju harus solid dan seirama dengan presiden dalam bekerja.

"Tidak boleh ada menteri yang punya irama yang berbeda," tegasnya. 

Lebih lanjut, Hasto menuturkan jika perombakan kabinet benar-benar terjadi, itu tentunya dalam konteks mendorong pergerakan para menteri.

Baca Juga: Jokowi Singgung soal Reshuffle: Itu Bagian Saya

Di mana, agar legacy dari presiden dapat dijadikan landasan yang sangat baik bagi kemajuan bangsa.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU