Wapres soal Isu Penundaan Pemilu: Mandat Saya dan Pak Jokowi Hanya sampai 2024
Politik | 23 Maret 2022, 15:30 WIBSeperti diketahui, wacana penundaan pemilu belakangan telah bergulir di ranah publik. Pertama, oleh Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, kemudian diikuti oleh elite partai politik dari sejumlah partai.
Antara lain, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Kendati demikian wacana ini menuai pro dan kontra di kalangan masyarakat, pengamat hingga politisi.
Di sisi lain, wacana itu telah dibantah oleh pemerintah sendiri yakni Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.
Sebelumnya Mahfud menegaskan bahwa pemerintah tetap fokus menyiapkan pelaksanaan Pemilu 2024.
“Jadi pemerintah tetap menyiapkan jadwal 2024 untuk Pemilu Presiden dan Wapres, serta legislatif dan Pilkada serentak," ujarnya.
"Kita akan bekerja secara profesional sesuai dengan tugas dan fungsinya,” kata Mahfud.
Baca Juga: KPU Tegaskan Pemilu Tetap Berlangsung 2024, Bagaimana Tanggapan PKB?
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV