> >

Pastikan Bakal Nonton MotoGP Mandalika, Jokowi: Tapi Cuma Satu Hari Saja

Peristiwa | 16 Maret 2022, 13:41 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelum melepas parade rombongan pembalap MotoGP di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (16/3/2022). Jokowi mengungkapkan hanya akan menonton satu hari balapan MotoGP Mandalika secara langsung. (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan bakal menyaksikan balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok secara langsung.

Kendati demikian, Kepala Negara ini menuturkan tidak akan menonton seluruh rangkaian gelaran MotoGP tersebut.

Mantan Gubernur DKI Jakarta dan Wali Kota Surakarta ini menuturkan, dari keseluruhan rangkaian balapan MotoGP Mandalika, dirinya hanya akan menonton pada salah satu hari saja. 

"Saya akan lihat, tapi cuma hanya satu hari saja. Jumat, Sabtu, Minggu. Saya hanya sehari," kata Jokowi saat jumpa pers di depan Istana Merdeka, Rabu (16/3/2022).

Saat disinggung kapan akan menyaksikan balapan MotoGP Mandalika secara langsung, Jokowi belum dapat memastikannya. 

"Enggak tahu (harinya apa)," ujarnya. 

Seperti diketahui, MotoGP seri Mandalika sendiri bakal digelar akhir pekan ini, mulai dari 18-20 Maret 2022.

Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Jokowi Batal Ikut Konvoi Bareng Pembalap MotoGP

60 Ribu Tiket MotoGP Habis Terjual

Presiden Jokowi menuturkan, sebanyak 60 ribu tiket gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika sudah habis terjual.

"Kita tahu juga bahwa target tiket yang kita berikan 60.000, alhamdulillah sudah terjual. Saya harapkan ini menjadi sebuah brand baru negara kita," ungkap Jokowi. 

Lebih lanjut, Kepala Negara ini menyebut adanya perhelatan ini menandakan bahwa Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara lain yang berhasil menggelar perhelatan MotoGP.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU