Jokowi Apresiasi MK, tapi Akui Pemerintah Tak Selamanya Sependapat dengan Putusannya
Berita utama | 10 Februari 2022, 12:43 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Mahkamah Konstitusi yang memanfaatkan masa pandemi Covid-19 untuk mempercepat transformasi beralih kepada peradilan digital.
Menurut Jokowi, hal tersebut nyata ditunjukkan MK dengan memudahkan akses bagi pencari keadilan.
Pernyataan itu disampaikan Presiden Jokowi saat menghadiri Sidang Pleno Khusus Laporan Tahunan 2021 yang Digelar Mahkamah Konstitusi, Kamis (10/2/2022).
“Saya melihat semangatnya sangat jelas memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat memudahkan akses bagi pencari keadilan untuk memastikan tetap tegaknya hukum dan terjaganya kepentingan kemanusiaan,” ucap Jokowi.
“Saya yakin dan percaya dengan transformasi yang dilakukan MK akan menemukan momentum menyiapkan langkah lebar untuk melakukan lompatan kemajuan mengukuhkan peran sebagai pengawal dan penjaga konstitusi,” tambahnya.
Baca Juga: Jokowi Ajak Negara Maju Perkuat Peran ACT: Recover Together Recover Stronger
Jokowi lebih lanjut mencermati dalam waktu 2 tahun terakhir dinamika berkonstitusi yang dinamis. Di mana banyak negara memutuskan untuk mengambil langkah dan tindakan luar biasa extra ordinary untuk merespons situasi krisis akibat pandemi covid 19.
“Inilah tantangan dan sekaligus hujan nyata dalam praktek berkonstitusi,” ujarnya.
“Situasi krisis setelah memaksa pemerintah harus mengambil respons yang cepat dan tepat menghadirkan cara-cara yang lebih fleksibel dan lebih responsif dengan menempatkan keselamatan rakyat menjadi prioritas utama,” tambahnya.
Dalam pernyataannya, Jokowi pun menegaskan bahwa langkah-langkah extra-ordinary yang ditempuh pemerintah dalam penanganan pandemi dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan sudah dengan pertimbangan-pertimbangan yang cermat.
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV