> >

Sebanyak 12 Bus Sekolah di DKI Jakarta Dialihfungsikan Antar Pasien Covid-19 ke Wisma Atlet

Peristiwa | 3 Februari 2022, 10:43 WIB
Bus Sekolah di Jakarta dialihfungsikan antar pasien Covid-19 ke Wisma Atlet, Kamis (3/2/22). (Sumber: ANTARA/HO-Dishub DKI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Unit Pengelola Angkutan Sekolah Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Ali Murthadho mengatakan, sebanyak 12 unit bus sekolah di DKI Jakarta dialihfungsikan mengantar pasien Covid-19 ke Wisma Atlet. 

"Saat ini kita siapkan 12 unit bus untuk evakuasi (pasien Covid-19)," kata Ali dalam pesan singkat, Kamis (3/2/22).

Pengerahan 12 unit bus sekolah untuk membantu antar pasien Covid-19 ke Wisma Atlet sudah berlangsung sejak 6 Januari 2022 lalu. 

Setidaknya, ada 600 pasien Covid-19 yang sudah diantar menggunakan bus sekolah sampai saat ini. 

"Sejak 6 Januari 2022 sampai dengan saat ini sekitar 600 an (pasien Covid-19)," ujarnya.  

Baca Juga: Jakarta Darurat Covid-19, Kasus Harian Capai 9.132

Per harinya, jumlah pasien yang dievakuasi sekitar 60-70 pasien. 

Ali mengatakan, pihaknya siap menambah hingga 42 unit bus dari total 211 armada bus untuk membantu evakuasi pasien Covid-19. 

Namun, saat ini kebutuhan dari puskesmas setempat masih dicukupi dengan mengerahkan 12 armada saja. 

Bus yang dialihfungsikan itu sudah mengalami modifikasi yakni memisahkan kabin pengemudi dengan penumpang.

Penulis : Hasya Nindita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU