> >

Dilantik 10 November 2021, Ternyata Eggi Sudjana Baru 3 Bulan Jabat Dewan Penasihat FKKPBM

Politik | 28 Januari 2022, 15:10 WIB
Ketua FKKPBM Heros Paduppai mengukuhkan dan menobatkan Eggi Sudjana Mastal sebagai Dewan Penasihat FKKPBM pada 10 November 2021. (Sumber: Dok. FKKPBM)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa menegaskan advokat Eggi Sudjana bukan bagian dari warga Korps Baret Merah.

Teguh menjelaskan warga Baret Merah adalah seluruh prajurit Kopassus baik yang masih aktif maupun yang sudah purnawirawan. 

Sedangkan pembina dari Korps Baret Merah adalah dirinya sendiri selaku Danjen Kopassus. 

"Saudara Eggi Sudjana bukan warga Korps Baret Merah dan yang bersangkutan tidak pernah ada kontribusi pada kesatuan Kopassus. Jadi Kopassus tidak ada kaitan dengan yang bersangkutan," ujar Teguh di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (27/1/2022).

Baca Juga: Danjen Kopassus Tegaskan Eggi Sudjana Bukan Warga Korps Baret Merah: Dia Tak Pernah Berkontribusi

Penegasan ini menyusul adanya unggahan video di kanal YouTube miliknya Eggi Sudjana pada 12 Januari 2022. 

Video berdurasi 1.04 menit itu, Eggi mengenakan baret merah dan jaket loreng. Orang di sekitar Eggi juga tampak menggunakan atribut yang sama. Baret merah, jaket loreng.

Video tersebut diambil saat kegiatan ulang tahun Forum Komunikasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah (FKKPBM). 

Dikutip dari laman resmi FKKPBM, organisasi kemasyarakatan tersebut didirikan untuk menghimpun keluarga mantan anggota dari kesatuan Resimen Para Komando Angkatan Darat atau Kopassus. 

Baca Juga: Profil Eggi Sudjana, Sosok Aktivis yang Diklarifikasi Danjen Kopassus Bukan Warga Korps Baret Merah

Dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga dijelaskan FKKPBM didirikan di Jakarta pada 10 Agustus 2016.

Pusat organisasi FKKPBM berkedudukan di Ibu Kota Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU