> >

TNI AD Buka Suara soal Poster Ceramah Haikal Hassan di Yonif Raider 502/UY

Viral | 24 Januari 2022, 08:42 WIB
Haikal Hassan. (Sumber: Kompas.com)

Salah satu video yang viral di media sosial Twitter, memiliki durasi sekitar satu menit 12 detik. 

Dalam video itu, Babe Haikal terlihat keluar dari salah satu gedung di Kota Malang. 

Pada tayangan itu juga terdapat beberapa orang berseragam organisasi masyarakat (ormas) yang berteriak meminta Haikal segera pergi. 

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Pengusiran Haikal Hassan Saat Ceramah di Malang!

Kabag Ops Polresta Malang Kota Kompol Supiyan membenarkan video viral itu merupakan peristiwa yang terjadi di Kota Malang. 

Namun, Supiyan membantah kabar pengusiran Haikal Hassan. 

Menurutnya, masyarakat yang ada di lokasi hanya ingin kegiatan ceramah Haikal Hassan dipercepat. 

"Enggak, dia cuman minta ininya (ceramah) dipercepat, jadi tidak ada penolakan," kata Kompol Supiyan dikutip dari Kompas.com, Minggu (23/1/2022). 

Supiyan menambahkan, massa juga meminta Haikal Hassa tak menyinggung masalah toleransi dalam ceramahnya. 

Baca Juga: Kicauannya Tuai Protes, Haikal Hassan: Mungkin Menguntungkan Bagi Para Buzzer

Penulis : Hedi Basri Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/kompas.com


TERBARU