> >

Nidji Check Sound di JIS, Politikus PDIP: Bahasa Politis Anies Sindir Giring Ganesha

Politik | 17 Januari 2022, 12:07 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengundang band Nidji check sound di JIS, Minggu (16/1/22). (Sumber: Instagram @aniesbaswedan)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono, menilai Gubernur Anies Baswedan menggunakan bahasa politis menyindir Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha, saat memuji penampilan band Nidji yang melakukan check sound di Jakarta International Stadium (JIS). 

"Sekarang dia katakanlah menyindir dengan band Nidji ini kan bahasa sindiran yang politis," kata Gembong saat dihubungi melalui telepon, Senin (17/1/2022). 

Menurutnya, yang mengerti secara jelas arti dari penampilan Nidji di JIS ialah Anies sendiri, namun, publik bisa menilai hal tersebut apakah berupa sindiran atau bukan. 

"Yang tahu persis Pak Anies, tapi publik bisa baca itu," katanya.

Baca Juga: Gubernur Anies Undang Nidji Check Sound di JIS Seusai Giring Terperosok Lumpur di Lokasi Formula E

Namun, terlepas dari hal tersebut, Gembong fokus pada mendorong agar Anies menyelesaikan proyek pembangunan JIS sehingga target selesai dibangun dapat tercapai. 

"Jangan menjanjikan kepada publik, tapi faktanya tidak pernah terjadi itu yang mau kami dorong. Kemarin kan janji bulan Desember akan launching. Tapi faktanya hampir pertengahan Januari itu kan tidak terwujud. Kemudian beliau janji lagi Februari, nah februari bisa terkejar tidak?" kata Gembong. 

Diketahui, PT Jakarta Propertindo mengundang band Nidji untuk uji coba sound system di JIS Minggu (16/1/22) malam. 

Penampilan Nidji di JIS kemarin malam diunggah ke akun Instagram resmi Anies @aniesbaswedan. 

"Spektakuler! Melihat penampilan band Nidji saat uji coba sound system JIS semalam, sambil inspeksi 93% ketuntasan pembangunan stadion. Musiknya menggelegar, suaranya merdu, tidak ada sumbang-sumbangnya." Begitu tulisan yang diunggah ke akun Instagram Anies, Senin (17/1/22). 

Baca Juga: Giring Terjeblos Lumpur Saat Cek Lokasi Formula E, Ahmad Sahroni: Jadi Motivasi Kami

Pada unggahan Instagram Story akun Anies, terlihat Nidji tengah menyanyikan sejumlah lagu seperti "Hapus Aku", "Arti Sahabat", dan "Laskar Pelangi". 

Lagu-lagu tersebut dibawakan oleh vokalis Nidji yang menggantikan Giring Ganesha yakni Muhammad Yusuf Nur Ubay atau yang akrab disapa Ubay.

Diketahui, Giring Ganesha memang sudah lama hengkang dari band Nidji dan kini menjabat sebagai Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI). 

Penulis : Hasya Nindita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU