Tiga Emak-Emak Ini Menangis Karena Jokowi: Foto Bareng Hingga Diberi Bansos
Peristiwa | 5 Januari 2022, 16:31 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Jokowi menyerahkan bantuan tunai untuk para pedagang kaki lima di sejumlah wilayah Jawa Tengah pada Rabu, 5 Januari 2022.
Yang pertama, Presiden Jokowi membagikan bantuan tunai di Pasar Gemolong, Sragen, Jawa Tengah.
Ada seorang ibu yang menangis ketika diberikan bansos tunai.
“Alhamdulillah, hari ini bisa ketemu orang nomer satu. Semoga Pak Jokowi, sehat selalu, bisa bantu kaya saya,” ujar seorang ibu yang menangis usai diberikan bantuan tunai.
Baca Juga: Momen Presiden Jokowi Mampir ke Pasar Gemolong Bagikan Sembako dan Bantuan Tunai
Ada pula seorang wanita yang menangis karena bangga bisa berfoto dengan Presiden Jokowi.
“Ya Allah Pak seneng sekali, baru kali ini Presiden dateng kemari. Sehat selalu Pak. Saya ingin posting di IG tweet semua saya posting,” ujarnya.
Di Pasar Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah seorang ibu jug menangis usai foto bersama dengan Presiden Jokowi.
“Alhamdulillah ya Allah, supaya pak Jokowi panjang umur sehat selalu.
Video Editor: Ian Andrian
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV