Air Rebusan Nanas Ternyata Bisa Sembuhkan Berbagai Penyakit Ini
Kesehatan | 20 Desember 2021, 08:23 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Air rebusan nanas ternyata memiliki manfaat yang luar biasa bagi tubuh.
Kandungan nutrisi dan antioksidan membuat air rebusan nanas menjadi salah satu bahan alami yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit.
Nanas merupakan buah tropis yang kaya akan kandungan air dan serat.
Melansir Step to Health, Senin (20/12/2021), selain serat, nanas mengandung zat pitosterol dan bromelain.
Ketiga zat tersebut diketahui berkontribusi penting terhadap kesehatan.
Nanas juga mengandung antioksidan, zat yang melindungi sel dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Selain itu, air rebusan nanas juga baik dikonsumsi bagi yang sedang diet karena buah ini tidak banyak mengandung kalori.
Baca Juga: Rahasia Kandungan Buah Nanas yang Bikin Daging Empuk hingga Cara Mengolahnya
Manfaat air rebusan nanas
1. Membersihkan liver dan usus besar
Enzim pencernaan dan antioksidan pada air rebusan nanas dapat merangsang fungsi hati dan transit usus.
Hal ini dapat mencegah terjadinya kesulitan dalam proses pembuangan racun dalam tubuh. Sehingga, air nanas bisa menjadi minuman detoksifikasi yang efektif.
2. Menyembuhkan penyakit kelenjar tiroid
Biasanya bagian kulit nanas akan dibuang begitu saja setelah proses pengupasan dilakukan.
Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Step to Health