Kronologi Indonesia Temukan 3 Kasus Covid-19 Varian Omicron Pertama Pekan Ini
Update corona | 19 Desember 2021, 07:09 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia pertama kalinya mencatat tiga konfirmasi kasus Covid-19 varian Omicron kurang dari sepekan.
Kasus pertama yakni N, petugas kebersihan di RSDC Wisma Atlet Kemayoran yang terkonfirmasi tertular varian Omicron pada Kamis (16/12/2021) lalu. N tidak mengalami gejala apapun.
“Kementerian Kesehatan tadi malam telah mendeteksi seorang pasien N inisialnya terkonfimasi Omicron pada tanggal 15 Desember. Pasien N ini adalah pekerja pembersih di rumah sakit Wisma Atlet,” kata Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, dalam konferensi pers, Kamis (16/12).
Sampel dari pasien diambil pada tanggal 8 Desember 2021 bersama dua pekerja kebersihan di Wisma Atlet lainnya.
Sampel kemudian dikirim ke Balitbangkes untuk dilakukan genome sequencing pada 10 Desember 2021. Lalu, pada 15 Desember 2021 diketahui salah satu di antara tiga kasus positif tersebut merupakan varian Omicron.
“Kita lihat bahwa ada 3 pekerja pembersih Wisma Atlet yang positif PCR-nya, tapi yang terkonfirmasi positif Omicron adalah satu orang,” jelasnya.
Diketahui, pasien N tidak melakukan perjalanan ke luar negeri.
Baca Juga: 2 Kasus Omicron dari Perjalanan Internasional, Satgas Covid-19 Imbau WNI Tunda Pulang ke Tanah Air
Bersamaan dengan pasien N, Budi mengatakan pihaknya tengah menunggu hasil genome sequencing pada lima kasus probable Omicron lainnya.
“Di luar pasien yang sudah terkonfirmasi positif ini, Kementerian Kesehatan juga mendeteksi 5 kasus probable Omicron,” kata Budi.
Penulis : Hasya Nindita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV