Cegah Omicron di Libur Natal dan Tahun Baru, KAI Commuter Tambah Jadwal Perjalanan
Peristiwa | 17 Desember 2021, 21:23 WIBCaranya, yaitu dengan terus memantau aplikasi KRL Akses. “Download KRL Akses sehingga kita bisa merencanakan perjalanan kita melihat kondisi staisun sedang padat atau longgar sehingga bisa memaksimalkan jaga jarak (di dalam gerbong),” paparnya.
Anne menyatakan 1.005 perjalanan di masa libur Nataru bakal dilayani dengan 94 sampai 96 kereta.
Baca Juga: Agar Efektif Cegah Omicron, Gunakan Masker Medis dan Masker Kain
Selain itu Anne mengingatkan bahwa syarat untuk menggunakan commuter di masa pandemi belum berubah. Calon penumpang harus bisa menunjukan sertifikat vaksin.
Dia juga menyebut, untuk kaum rentan seperti lansia baru bisa menggunakan kereta commuter pada pukul 10.00 sampai pukul 14.00 WIB.
“Sementara balita belum diperbolehkan untuk menggunakan commuter,” tegas Anne.
Penulis : Vidi Batlolone Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV