Jokowi: Vaksinasi Lindungi Anak dari Covid-19 Varian Lama Maupun Baru
Kesehatan | 15 Desember 2021, 16:53 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi telah dimulainya vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun.
Dia mengungkapkan vaksin Covid-19 sangat penting untuk melindungi anak-anak dari penyebaran virus Corona baik varian lama ataupun baru.
Pernyataan ini disampaikan Jokowi saat meninjau langsung vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak usia 6-11 tahun yang digelar di Kompleks SDN Cideng, Gambir, Jakarta, pada Rabu (15/12/2021).
Kepala Negara ini juga berharap kegiatan serupa bisa dilakukan di provinsi-provinsi yang lain, tidak hanya di Jakarta saja.
"Saya sangat menghargai telah dimulainya vaksinasi untuk anak ini," kata Jokowi seperti yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.
"Dan kita harapkan tidak hanya di Jakarta, (tetapi) di provinsi-provinsi yang lain juga segera memulai vaksinasinya untuk anak-anak, agar melindungi dan memproteksi anak-anak kita dari penyebaran Covid-19, baik varian lama maupun varian baru," imbuhnya.
Adapun vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun, kata Jokowi akan menyasar sekitar 26,5 juta anak di seluruh Indonesia.
Sementara khusus wilayah DKI Jakarta, terdapat 1,2 juta anak yang harus divaksin.
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Anak Usia 6-11 Tahun Sudah Berjalan, Pemprov DKI Lakukan Validasi Data
"Semuanya juga harus disesuaikan, karena anak-anak kita juga harus mendapatkan imunisasi, mendapatkan vaksinasi untuk penyakit-penyakit yang lain,sehingga, pengaturan ini ada di Kementerian Kesehatan, ada di dinas kesehatan daerah. Dan kita harapkan semuanya bisa segera kita selesaikan," jelasnya.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV