Erick Thohir Tegur SPBU Pertamina Agar Gratiskan Toilet
Peristiwa | 24 November 2021, 22:32 WIBKOMPAS.TV - Menteri BUMN Erick Thohir melalui akun Instagram-nya mengunggah sebuah video yang menunjukkan adanya pungutan di sebuah toilet di SPBU Pertamina.
Dalam video itu, Menteri Erick berbincang dengan penjaga toilet di sebuah SPBU Pertamina.
Atas temuan ini, Erick Thohir meminta direksi Pertamina untuk menggratiskan toilet di seluruh jaringan SPBU Pertamina.
Menurut Erick, peraturan ini semestinya berlaku pada seluruh SPBU Pertamina, termasuk yang dikelola oleh pihak swasta.
Erick mengatakan bahwa toilet di pom bensin merupakan fasilitas umum yang seharusnya gratis.
Karena keuntungan yang didapat dari pemilik pom bensin atau SPBU sudah diperoleh dari penjualan BBM, serta penyewaan lahan untuk toko-toko.
Baca Juga: Erick Thohir Targetkan Pelindo Jadi Operator Peti Kemas Terbesar ke-8 di Dunia
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Penulis : Christandi-Dimas
Sumber : Kompas TV