Petugas Gelar Razia Bulan Tertib Trotoar
Berita kompas tv | 23 Maret 2018, 08:40 WIBRazia bulan tertib trotoar di Kawasan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (22/3), diwarnai aksi protes seorang warga, yang tak terima kendaraannya akan diderek petugas gabungan Satpol PP dan Sudin Perhubungan.
Petugas juga menyasar ke sejumlah kendaraan lain yang kedapatan parkir di bahu jalan termasuk sebuah bajaj. Lagi-lagi aksi protes dilayangkan sopir bajaj lantaran beralasan hanya parkir sebentar, untuk sekedar makan siang. Selain parkir liar, razia bulan tertib trotoar juga mengincar lapak pedagang kaki lima dan spanduk liar yang bertebaran di jalan. Sejumlah lapak pedagang yang berdiri di atas trotoar dan saluran air langsung dibongkar petugas.
Penulis : Dian-Septina
Sumber : Kompas TV