> >

Olvah Alhamid Berharap Pembangunan di Papua Berlanjut ke Sektor Kesehatan dan Pendidikan

Politik | 7 Oktober 2021, 23:40 WIB
Olvah Alhamid (Sumber: Tribunnews)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Putri Indonesia Intelegensia Wakil Papua Barat, Olvah Bwefar Alhamid berharap pembangunan yang dilakukan Presiden Joko Widodo di Papua bisa berlanjut ke kesehatan dan pendidikan.

Seperti diketahui, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo baru saja menyelenggarakan kunjungannya ke Papua.

Selama kurang lebih 4 hari di wilayah Indonesia Timur itu, banyak kegiatan yang dilakukan oleh Jokowi.

Agenda utama yang dilakukan presiden adalah membuka Pekan Olahraga Nasional yang untuk pertama kalinya diadakan di Tanah Papua.

Dalam kunjungannya itu, Jokowi juga datang ke berbagai wilayah di Papua.

Jokowi bahkan menyempatkan diri untuk membeli noken, tas kulit khas asal Papua.

Mantan wali kota Solo tersebut juga terlihat memberikan jaket yang ia kenakan kepada salah seorang pemuda Papua.

Di kota Sorong, Jokowi turut ikut menanam bibit jagung serta memantau langsung proses vaksinasi untuk para warga.

Baca Juga: Jokowi Datangi Pedagang yang Bentangkan Spanduk di Sorong: Tadi Apa Kok Kayak Demo-demo Segala?

Tak hanya itu, Jokowi juga meresmikan berbagai infrastruktur yang baru diselesaikan pembangunannya khusus untuk para warga Papua.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU