> >

Kejar Target Herd Immunity Akhir Tahun, Wapres Minta Vaksinasi Digenjot 2,5 Juta per Hari

Peristiwa | 6 Oktober 2021, 13:29 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin sebut untuk mencapai target herd immunity, kecepatan vaksinasi perlu ditingkatkan. (Sumber: Dok. Setwapres)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menuturkan untuk mencapai target kekebalan kelompok (herd immunity) di akhir 2021, maka kecepatan vaksinasi Covid-19 perlu ditingkatkan menjadi 2,5 juta suntikan per hari. 

Ma'ruf menyebut guna membentuk herd immunity, pemerintah menargetkan vaksinasi lengkap ke 70 persen dari total populasi, yakni 208,5 juta orang sasaran dalam satu tahun. 

"Bila kita menginginkan proses vaksinasi selesai pada akhir 2021, maka kecepatan perlu ditingkatkan menjadi 2,5 juta per hari," kata Ma'ruf Amin dalam siaran kanal YouTube Sespim Lemdiklat Polri, Rabu (6/10/2021).

Sementara itu, dari data pemerintah per 3 Oktober 2021 secara nasional vaksinasi dosis pertama mencapai 45,03 persen dan dosis kedua baru 25,29 persen.

Artinya, lanjut Wapres, masih diperlukan kerja keras untuk mencapai herd immunity 70 persen cakupan vaksinasi pertama dan kedua.

"Dalam rangka upaya itulah maka Bapak Presiden menginstruksikan kepada Panglima TNI dan Kapolri untuk memobilisasikan kekuatan, bersama-sama jajaran Kementerian Kesehatan dan pemerintah daerah untuk melaksanakan percepatan vaksinasi nasional," ujar Ma'ruf.

Baca Juga: Dear Bapak dan Ibu Guru, Ini Kata Satgas Covid-19 soal Vaksin Booster: Belum Saatnya!

Ma'ruf menambahkan, menurut catatan Kementerian Kesehatan rata-rata capaian vaksinasi harian per minggu hanya 1,4 juta dosis.

Dengan kecepatan vaksinasi tersebut, diperkirakan masih dibutuhkan 7 bulan dari sekarang atau sekitar pertengahan tahun 2022 untuk mencapai cakupan 70 persen.

Dia juga menyinggung masih terdapat beberapa daerah yang rendah cakupan vaksinasi Covid-19.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU