Walkot Solo Gibran Terima Gelar Kehormatan dari Keraton Kasunan Surakarta
Peristiwa | 20 September 2021, 18:52 WIBSOLO, KOMPAS.TV – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mendapatkan kejutan dengan diberi gelar kehormatan yaitu Kanjeng Pangeran.
Pemberian gelar ini dilakukan di Keraton Kasunanan Surakarta, Jawa Tengah.
Gibran terlihat berjalan masuk ke keraton untuk bertemu dengan Raja Pakubuwono ketigabelas. Dari video humas pemerintah kota Solo terlihat Gibran ditemui sinuhun pakubuwono ketigabelas dan gusti kanjeng ratu pakubuwono ketigabelas.
Baca Juga: Keraton Kasunanan Surakarta Beri Gelar Widura Nagara untuk Gibran Rakabuming Raka, Ini Artinya
Gibran terlihat menerima piagam dari Sinuhun Pakubuwono ke tigabelas. Gelar yang diterima adalah kanjeng pangeran dengan penambahan nama dibelakang kini nama lengkap dengan gelar adalah Kanjeng Pangeran Gibran Rakabuming Raka Widuronagoro.
Gibran merasa terhormat mendapatkan gelar ini. Dirinya mengaku tidak ada persiapan bahkan datang dengan seragam Satpol Pamong Praja. Gibran juga mendapatkan sejumlah masukan dari sinuhun pakubuwono ke tigabelas.
Diketahui, kepala daerah ataupun pejabat negara memang kerap mendapatkan gelar dari keraton. Tak hanya di kasunanan tapi juga di pura mangkunegaran.
Biasanya mereka dianggap berhak karena memiliki tanggung jawab dan juga kuasa.
Video Editor: Laurensius Galih
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV