> >

Kebakaran Ruko 4 Lantai di Glodok, Kerugian Capai Ratusan Juta

Peristiwa | 14 September 2021, 19:18 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran menghanguskan sebuah ruko berlantai empat di kawasan Tamansari, Jakarta Barat.

Kebakaran diduga akibat hubungan pendek arus listrik.

Berdasarkan laporan saksi mata, titik api pertama kali terlihat pada atap lantai 3 ruko hingga akhirnya api dengan cepat merambat dan menghanguskan ruko empat lantai tersebut.

26 unit mobil pemadam kebakaran langsung diturunkan untuk membantu proses pemadaman.

Baca Juga: Soal Jumlah Tersangka Kasus Kebakaran Lapas Tangerang, Polisi: Mungkin Lebih dari Satu

Meski tak ada korban jiwa, kerugian materil diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Petugas pemadam juga belum mengetahui penyebab terbakarnya ruko 4 lantai ini.

Satu truk crane juga diterjunkan untuk memadamkan titik api yang berada di lantai tiga ruko.

Petugas menyebut usia gedung yang sudah tua membuat proses pemadaman cukup sulit dilakukan.

Baca Juga: Pasca Kebakaran Lapas Tangerang, Rutan Makassar Cek Instalasi Listrik

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun polisi masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran.

Penulis : Reny-Mardika

Sumber : Kompas TV


TERBARU