> >

3 Cara Meredakan Sakit Perut Setelah Mengonsumsi Makanan Pedas

Kesehatan | 10 September 2021, 05:55 WIB
Ilustrasi sakit perut (Sumber: Freepik.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sensasi pedas dalam makanan memang nikmat, namun mengonsumsi berlebihan makanan pedas dapat menyebabkan sakit perut.

Melansir dari Verywell Health, orang yang baru saja memakan makanan pedas dapat terkena diare.

Kondisi tersebut merupakan hal yang wajar karena diare adalah zat alami tubuh untuk melindungi dari zat asing.

Kendati demikian, rasa nyeri pada perut dapat menyiksa dan harus segera diredakan.

Rasa sakit disebabkan oleh iritasi dinding lambung ketika seseorang mengonsumsi makanan pedas.

Hal itu juga dapat menyebabkan refluks asam yakni cairan asam lambung yang kembali ke kerongkongan sehingga menimbulkan rasa mulas.

Melansir dari berbagai sumber, berikut cara meredakan sakit perut setelah mengonsumsi makanan pedas.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Sakit Gigi Akibat Makan Daging

1. Meminum susu dan berbagai produk olahannya

Susu mengandung kasein yang dapat meredakan rasa pedas di mulut dan mengurangi rasa panas di perut.

Selain susu cair, bisa juga mengonsumsi olahan susu lainnya seperti yoghurt dan keju.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Medical News Today


TERBARU