> >

Wamenkes: Covid-19 Varian Mu Belum Terdeteksi di Indonesia

Kesehatan | 6 September 2021, 23:43 WIB
Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono (Sumber: Dok. Sekretariat Kabinet RI)

Luhut juga mengingatkan masyarakat agar tidak lengah.

Luhut yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi, mengatakan ada perbaikan selama periode PPKM Jawa-Bali sepekan terakhir.

“Situasi perkembangan Covid-19 di Jawa-Bali terus mengalami perbaikan yang cukup berarti. Hal ini ditandai semakin sedikitnya kota/kabupaten yang berada di level 4 PPKM,” ujar Luhut.

Baca Juga: Minta Masyarakat Tidak Lengah, Presiden Jokowi: Varian Delta Covid-19 Selalu Mengintip Kita

Selain itu, bersamaan dengan pengumuman perpanjangan PPKM, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut wilayahnya tidak lagi memiliki zona merah Covid-19.

Selain itu, ia juga menyebutkan persentase kasus positif selama sepekan terakhir terus menurun. Saat ini mencapai 3,2 persen atau sudah lebih rendah dari target Badan Kesehatan Dunia (WHO) yang sebesar lima persen.

Sementara itu, jumlah kasus aktif di Jakarta turun 524 kasus. Sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini (Senin, 6/9/2021) sebanyak 5.061 orang yang masih dirawat atau melakukan isolasi.

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU