> >

Sorotan: Baliho Puan Dirusak hingga Kantor DPC PDIP Pacitan Jadi Sasaran Corat-Coret

Update | 26 Agustus 2021, 09:42 WIB

KOMPAS.TV - Kantor Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Pacitan Jawa Timur menjadi sasaran corat-coret. 

Coretan terlihat di sejumlah bagian gedung DPC PDIP Pacitan. Coretan terlihat di logo partai depan bangunan utama, tembok sisi bangunan, serta di kaca gedung.

Saat ini coretan telah ditutup dengan plastik tebal. Sedangkan yang di kaca kantor, sudah dihapus oleh penjaga gedung ini.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang PDIP Pacitan melaporkan peristiwa ini ke polres pacitan jawa timur.

Sementara di Batu, Malang, Jawa Timur, DPC PDI Perjuangan Kota Batu melapor ke polisi, terkait baliho Puan Maharani yang dirusak orang tak dikenal.

Baliho milik Ketua DPR RI Puan Maharani yang terpasang di Jalan Sultan Agung Kota Batu dicoret coret dan dirusak.

Diduga perusakan terjadi Senin malam (23/8) dan baru diketahui pada Selasa pagi (24/8). 

Menurut Ketua DPC PDI-P Kota Batu pemasangan baliho sudah melalui prosedur perizinan dan dirasa tidak mengganggu aktivitas warga sekitar.
 

Penulis : Anjani-Nur-Permatasari

Sumber : Kompas TV


TERBARU