> >

Novel Baswedan: Keputusan Dewas Tak Lanjutkan Dugaan Pelanggaran Etik Firli Cs Berbahaya untuk KPK

Politik | 24 Juli 2021, 20:02 WIB
Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan berpose usai wawancara khusus dengan Tribunnews di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (19/6/2020). (Sumber: TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Novel menilai sikap Dewas yang tidak melanjutkan dugaan pelanggaran etik ke persidangan seakan membela Firli Bahuri.

Sebab, tidak ada sanksi tegas yang diberikan Dewas kepada Firlil Bahuri. Termasuk ketika Dewas menangani dugaan pelanggaran etik terkait penggunaan helikopter yang berujung sanksi ringan.

Baca Juga: ICW Beberkan Sejumlah Indikator Kegagalan Firli Bahuri Memimpin KPK

Novel khawatir sikap Dewas yang seakan bertindak sebagai pembela Firli Bahuri ini akan terus terjadi dan bakal menjadi masalah serta bahaya besar untuk KPK dalam perjuangan memberantas korupsi.

"Tentunya kita berharap beliau tidak mempermalukan dirinya sendiri dengan hal-hal yang seperti itu, tentunya kita sangat sedih apabila itu yang benar-benar terjadi," ujar Novel.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU