> >

Penularan Covid-19 Tinggi, Polda Metro Jaya Minta Tak Ada Demo

Politik | 23 Juli 2021, 23:48 WIB

KOMPAS.TV - Rencana aksi unjuk rasa bertema Jokowi End Game yang rencananya akan digelar pada Sabtu esok hari ditanggapi langsung oleh Polda Metro Jaya.

Aksi direncanakan akan dilakukan dengan cara longmarch dari beberapa titik lokasi menuju ke Istana Keperesidenan.

Melalui Kabid Humas Polda Metro Jaya, polisi mengingatkan kepada masyarakat untuk tidak ikut dalam demo tersebut.

Polda Metro Jaya mengingatkan saat ini rumah sakit dan kuburan telah penuh, imbas penularan covid-19 yang terus meluas.

Oleh karena itu, polisi menghimbau untuk tidak melakukan demo pada Sabtu besok.

Rencana aksi yang disebut Jokowi End Game pada 24 Juli besok jadi sorotan menko Polhukam Mahfud MD. 

Menurut Mahfud, selama ini pemerintah telah berupaya keras untuk menangani penularan covid.

Salah satunya lewat penerapan PPKM yang berguna untuk mengurangi angka penularan covid-19.

Hari ini (23/7) kasus positif covid-19 naik 49.071 kasus menjadi 3.802.410 kasus.

Sementara jumlah kasus sembuh bertambah 38.988 kasus dan jumlah kasus meninggal bertambah 1.566 kasus. 

Penulis : Luthfan

Sumber : Kompas TV


TERBARU