Nonton Ikatan Cinta Selama PPKM, Mahfud Dikritik Fadli Zon
Politik | 16 Juli 2021, 12:38 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Cuitan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD di twitter menuai kritikan dari politisi Partai Gerindra, Fadli Zon.
Dalam cuitan tersebut, Mahfud mengaku selama PPKM dirinya memiliki kesempatan untuk menonton serial sinetron Ikatan Cinta.
Ia bahkan juga sempat mengomentari soal pemahaman penulis cerita soal hukum yang kurang pas.
“PPKM memberi kesempatan kepada saya nonton serial sinetron Ikatan Cinta. Asyik juga sih, meski agak muter-muter. Tapi pemahaman hukum penulis cerita kurang pas. Sarah yang mengaku dan minta dihukum karena membunuh Roy langsung ditahan. Padahal pengakuan dalam hukum pidana itu bukan bukti yang kuat,” ujar Mahfud MD dalam kicauannya, Kamis (15/7).
Baca Juga: Soal Bantuan Oksigen Untuk India, Mahfud : Waktu Itu Oksigen Masih Banyak
Menanggapi hal tersebut, anggota DPR fraksi Gerindra Fadli Zon menyindir Mahfud dalam akun twitternya.
“Inilah kalau komando pengendalian Covid tdk langsung dipimpin Presiden. Ada yang sibuk, berjibaku di lapangan, ada yang asyik nonton sinetron Ikatan Cinta,” kicau Fadli Zon membalas cuitan Mahfud tersebut.
Fadli Zon menyarankan agar Presiden Jokowi mengambil alih kepemimpinan dalam menangani wabah pandemi Covid-19.
“Saran saya Pak Jokowi ambil alih kepemimpinan penanganan Covid. Semua menteri ada tanggung jawab masing-masing”, pungkasnya.
“Selamat Menonton Pak Mahfud”, Sindir Fadli dengan emoticon senyum.
Penulis : Abdur-Rahim
Sumber : Kompas TV, Twitter Fadli Zon, Twitter Mahfud MD,