> >

Suasana Pemakaman Rachmawati Soekarnoputri di TPU Karet Bivak, Pelayat Dibatasi

Update | 3 Juli 2021, 18:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jenazah putri Proklamator Soekarno, Rachmawati Soekarnoputri, tiba di TPU Karet Bivak, Tanah Abang, Jakarta Pusat pukul 15.16 WIB. Mobil jenazah langsung bergerak ke dekat lokasi liang lahat.

Sekitar 4 petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap mengeluarkan peti jenazah yang ditutupi dengan bendera merah putih.

Baca Juga: Sekolah-Sekolah yang Jadi Saksi Pengabdian Rachmawati Soekarnoputri di Dunia Pendidikan

Anak ketiga Bung Karno ini dimakamkan tepat disamping makam ibunya, Fatmawati Soekarno.

Tampak keluarga Rachmawati dan para pelayat mengikuti prosesi pemakaman lewat tenda kecil yang dibatasi dengan mika.

Prosesi pemakaman diakhiri dengan doa bersama dipimpin pihak TPU Karet Bivak. Seusai doa, pihak keluarga melakukan tabur bunga ke makam Rachmawati Soekarnoputri.

Baca Juga: Megawati Berduka Kepergian Sang Adik Rachmawati Soekarnoputri, Teringat Masa Kecil

Penulis : Reny-Mardika

Sumber : Kompas TV


TERBARU