DItanya Deddy Corbuzier Maju di Pilpres 2024, Prabowo: Kita Ngopi Dulu
Berita utama | 13 Juni 2021, 14:57 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Prabowo buka suara kala ditanya Deddy Corbuzier soal maju menjadi Presiden di 2024.
Publik sebelumnya seolah tak percaya ketika Presiden Jokowi melantik seterunya Prabowo Subianto. Bahkan banyak yang menuding Prabowo bisa mengkudeta Jokowi dari kursi Presiden.
Baca Juga: Prabowo Blak-blakan ke Deddy Corbuzier, Ungkap Alasan Mau Jadi Menhan Jokowi
"Ya kita lihat nanti," ujar Prabowo sambil tertawa.
"Boleh pak minum dulu," timpal Deddy Corbuzier yang ikut tertawa.
"Saya minum kopi ya, kopi Hambalang," ujar Prabowo.
Usai ngobrol soal kopi, hingga pembicaraan sampai susah tidur, Deddy Corbuzier tetap kembali mengulang pertanyaannya soal minat Prabowo menjadi Presiden di 2024.
"Tapi masih mau dong pak maju," tanya Deddy Corbuzier.
"Ngomong Presiden melulu," timpal Prabowo.
Prabowo melanjutkan, "Ya kalau untuk mengabdi dan diberi kepercayaan dan kesempatan kenapa nggak. Tapi menuju itu faktornya banyak, faktor dukungan, nggak bisa maju sendiri, harus ada dukungan kanan kiri." imbuhnya,
"Saya kira semua prang yang cinta tanah air, kalau diberi kesempatan ya pasti mau," lanjut Prabowo.
"Yaa siapa tau pak jadi presiden, diaminin aja pak," ucap Deddy.
Penulis : Ade-Indra-Kusuma
Sumber : Kompas TV