BMKG Peringatkan Potensi Hujan Disertai Angin di Beberapa Wilayah Hari Ini, termasuk DKI Jakarta
Kompas pagi | 2 Juni 2021, 06:53 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi hari ini, Rabu (2/6/2021).
Beberapa wilayah yang diperkirakan berpotensi hujan dan hujan lebat yang disertai kilat/petir hingga angin kencang.
Baca Juga: Kominfo Siap Terlibat Investigasi BMKG Terkait Salah SMS Peringatan Dini Tsunami
Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang: Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, dan Papua.
Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang: Riau, Kep. Riau, Lampung, DKI Jakarta, dan Kalimantan Tengah.
Baca Juga: Gempa Bermagnitudo 5,1 Guncang Kepulauan Talaud dan Peringatan Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah
Wilayah yang berpotensi angin kencang adalah : Sulawesi Utara, Maluku Utara dan Maluku
Dilansir web.meteo.bmkg.go.id, prakiraan cuaca ekstrim itu didasarkan pada siklon Tropis CHOI-WAN yang terpantau di perairan timur Filipina, cenderung ke arah barat laut.
Sistem tersebut secara tidak langsung berdampak pada pembentukan daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang dari Kalimantan Timur hingga Kalimantan Utara dan daerah pertemuan angin (konfluensi) di Laut Sulu bagian utara hingga perairan timur Filipina.
Kondisi cuaca macam itu diyakini BMKG dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah siklon tropis dan di sepanjang daerah konvergensi dan konfluensi.
Penulis : Hedi Basri Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV