Rekayasa Babi Ngepet di Depok Berawal dari Banyak Warga yang Keluhkan Kehilangan Uang
Gelar perkara | 9 Mei 2021, 23:26 WIBDEPOK, KOMPAS.TV - Warga Bedahan, Sawangan, Depok, Jawa Barat digegerkan dengan penangkapan seekor babi yang diduga jelmaan seorang manusia.
Kabar babi ngepet yang ditangkap oleh 7 orang di tengah malam ini mengaku diperintahkan seorang warga yang dianggap ahli agama.
Tim Gelar Perkara mencoba mendatangi salah seorang warga yang pada saat kejadian mengetahui peristiwa bermula.
Rumah warga tidak jauh dari tempat penemuan babi yang sempat viral.
Kami pun mencoba menanyakan dari Ketua Rukun Warga setempat.
Kepada kami, dirinya mengaku peristiwa berawal atas keresahan sejumlah warga yang kehilangan uang dari dalam rumah.
Penelusuran lantas kami lanjutkan ke kantor polisi, tempat tersangka ditahan.
Kepada Tim Gelar Perkara, tersangka mengaku telah merekayasa keberadaan babi "ngepet" di Kampung Bedahan.
Dirinya mengaku tak memiliki kekuatan spiritual dan membeli seekor babi secara daring.
Rekayasa ini diakui hanya untuk mengelabui warga sekitar.
Skenario bohong ini dibenarkan pihak kepolisian.
Saat dimintai keterangan, tersangka mengakui telah menyusun cerita untuk melakukan penangkapan babi ngepet.
Dalam kacamata sosiologi, ada ketidakmampuan masyarakat untuk berpikir secara kritis dan pada akhirnya terjerumus dalam kesesatan informasi.
Hal ini bisa jadi karena persepsi publik yang menganggap benar sesuatu yang tidak rasional.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV