> >

Ada Larangan Mudik, PBNU: Kami Pastikan Ponpes Patuh

Berita utama | 6 Mei 2021, 07:56 WIB
Santri putra mengaji di Pondok Pesantren An Nuqthah, Kota Tangerang, Banten, Kamis (18/6/2020). PBNU memastikan santri di ponpes yang berada dibawah naungan organisasi ini tidak akan mudik Lebaran. (Sumber: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

"Sudah enggak ada. Misalnya ada, waktu sebelum puasa memang sudah ada yang pulang. Itu biasanya rombongan, tidak pakai bus umum. Anak saya kemarin di Jawa Timur, pulangnya rombongan," jelas dia.

Di sisi lain, Marsudi mengapresiasi pondok pesantren yang mematuhi larangan pemerintah tersebut. Dia juga mendorong pemerintah untuk memberikan apresiasi kepada pesantren yang taat dan patuh terhadap larangan tersebut.

"Kami mengapresiasi pesantren yang melaksanakkan protap dan melaksanakkan aturan pemerintah. Betapapun berat ya tetap mereka jalankan. Apresiasi untuk para kiai-kiai dan pengurus pesantren," tandas Marsudi seperti dikutip dari Tribunnews.

Baca Juga: Ganjar : Tidak Ada Dispensasi Mudik Bagi Santri di Jawa Tengah

Penulis : Gading Persada Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU