Sholat Ied di Masjid Al-Akbar Surabaya Kini Wajib Daftar Online
Agama | 2 Mei 2021, 16:10 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - 10 terakhir bulan suci Ramadhan, sudah di depan mata.
Masjid Nasional Al Akbar Surabaya pun mulai berbenah untuk menggelar shalat Idul Fitri.
Panitia Shalat Ied hanya akan menerima 6.000 jemaah yang telah mendaftar secara online dan menerapkan protokol kesehatan ketat.
Setelah absen pada lebaran tahun lalu, kini Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, akhirnya kembali menggelar shalat Idul Fitri, meski pandemi covid-19 belum berlalu.
Namun, pihak masjid akan membatasi jumlah jemaah, hanya maksimal 15 persen dari kapasitas masjid atau maksimal 6.000 dari total kapasitas 40.000 anggota jemaah.
Mereka yang ingin melaksanakan shalat ied di Masjid Al Akbar, wajib mendaftar secara online dan bukti pendaftarannya, nanti akan ditukarkan ke panitia dengan kartu khusus jemaah Shalat Ied.
Jika jumlah pendaftar online sudah mencapai 6.000, maka portal pendaftaran Shalat Ied akan ditutup.
Penulis : Anjani-Nur-Permatasari
Sumber : Kompas TV